HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG MENGKONSUMSI JAHE DALAM MENGATASI MUAL MUNTAH PADA KEHAMILAN TRIMESTER I DI PRAKTIK MANDIRI BIDAN (PMB) SANTI YOSINA, Amd. Keb. KECAMATAN SYAMTALIRA BAYU KABUPATEN ACEH UTARA

  • khalidah universitas bina bangsa getsempena
Keywords: Pengetahuan, Sikap, Mengkosumsi Jahe, Mual Muntah Kehamilan

Abstract

Angka kejadian mual muntah pada ibu hamil di dunia yaitu 70-80% dari seluruh jumlah kehamilan didunia. Menurut World Health Organization (WHO) jumlah kejadian mual muntah yang berlebihan mencapai 12,5% dari jumlah seluruh kehamilan di dunia. Rasa mual pada awal kehamilan dapat dikurangi dengan menggunakan terapi komplementer antara lain dengan tanaman herbal atau tradisional  yang bisa dilakukan dan mudah didapatkan seperti jahe dan lain-lain. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil dalam mengatasi mual muntah pada kehamilan trimester I di Praktik Mandiri Bidan (PMB) Santi Yosina, Amd.Keb Kecamatan Syamtalira Bayu Kabupaten Aceh Utara.

Jenis penelitian ini bersifat analitik dengan desain studi “cross sectional”, dengan sampel sebanyak 74 orang. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 13 sampai dengan 26 September 2021 dengan metode pengukuran penyebaran kuesioner. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan uji chi square. Hasil analisis univariat diperoleh bahwa pengetahuan ibu hamil sebagian besar berada pada kategori kurang berjumlah 32 orang (43,3%), sikap ibu hamil sebagian besar berada pada kategori negatif berjumlah 44 orang (59,5%) dan mengkonsumsi jahe dalam mengatasi mual muntah pada kehamilan trimester I sebagian besar berada pada kategori tidak berjumlah 46 orang (62,2%) sedangkan hasil analisis bivariat diperoleh bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan ibu hamil dengan mengkonsumsi jahe dalam mengatasi mual muntah pada kehamilan trimester I dengan nilai p value sebesar 0.000 dan terdapat hubungan antara sikap ibu hamil dengan mengkonsumsi jahe dalam mengatasi mual muntah pada kehamilan trimester I dengan nilai p value sebesar 0.002. Diharapkan kepada responden agar dapat meningkatkan pengetahuan dan informasi mengenai manfaat jahe dalam mengatasi mual muntah pada kehamilan trimester I.

Article Metrics
Abstract views: 46
PDF downloads: 77
Published
2023-02-20
Section
Articles