PENERAPAN METODE COOPERATIF LEARNING TIPE JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR MAHASISWA

  • Juni Agus Simaremare Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar
  • Emelda Thesalonika Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar
Keywords: Cooperative Learning Method, Jigsaw Type, Motivation and Learning Outcomes

Abstract

The low motivation and student learning outcomes are the main basis for this research to be carried out. The purpose of this study was to determine whether the jigsaw cooperative learning method could increase the motivation and learning outcomes of PGSD students at HKBP Nommensen Pematangsiantar University. This study uses the Classroom Action Research method. Data collection methods in this study were documentation, interviews, questionnaires, and observation. The data analysis technique in this study is a qualitative descriptive technique. Operational steps of research include planning, action, observation, reflection. The results showed that the application of the jigsaw type of cooperative learning method can increase student motivation and learning outcomes. The value of motivation and learning outcomes in learning for the pre-cycle ranged from 2.5%-72.5% or an average indicator of 40.83%. The value of motivation and learning outcomes in the first cycle ranged from 30%-100% or the average percentage of indicators reached 70.42%. The target for the learning motivation questionnaire is the average indicator of each aspect reaches more than or equal to 75%. The value of learning motivation for the second cycle ranged from 75%-79.38%. The average indicator is 76.44%. From the percentage and average value of pre-cycle, cycle I, and cycle II, it can be concluded that the jigsaw type cooperative learning method can improve motivation and learning outcomes of PGSD students at HKBP Nommensen Pematangsiantar University.

Abstrak

Rendahnya motivasi dan hasil belajar mahasiswa menjadi dasar utama penelitian ini dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar mahasiswa PGSD Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi, wawancara, angket, dan observasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik deskriptif kualitatif. Langkah operasional penelitian meliputi tahap perencanaan, tindakan, pengamatan, refleksi. Hasil Penelitian menunjukkan penerapan metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar mahasiswa. Nilai motivasi dan hasil belajar dalam pembelajaran untuk prasiklus berkisar antara 2,5%-72,5% atau rata-rata indikator sebesar 40,83%. Nilai motivasi dan hasil belajar pada siklus I berkisar antara 30%-100% atau rata-rata persentase indikator yaitu mencapai 70,42%. Target untuk angket motivasi belajar adalah rata-rata indikator tiap aspek mencapai lebih dari atau sama dengan 75%. Nilai motivasi belajar untuk siklus II berkisar antara 75%-79,38%. Rata-rata indikator sebesar 76,44%. Dari persentasi dan rata-rata nilai prasiklus, siklus I, dan siklus II dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar mahasiswa PGSD Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar.

Kata kunci : Metode Pembelajaran Kooperatif, Tipe Jigsaw, Motivasi dan Hasil Belajar

References

Agus Darmuki, A. H. (2019). Peningkatan Keterampilan Berbicara Menggunakan Metode Kooperatif Tipe Jigsaw pada Mahasiswa PBSI Tingkat I-B IKIP PGRI Bojonegoro Tahun Akademik 2018/2019. Jurnal Kredo, 02(02), 256–267.

Hamalik, Oemar. Kurikulum dan Pembelajaran, Jakarta: PT Bumi Aksara, 2008

Idzhar, A. (2016). Peranan Guru Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa. Jurnal Office, 2(2), 221–228. https://doi.org/10.30863/didaktika.v12i2.181

Juwita, R. (2018). Penggunaan Model Pembelajaran Koperatif tipe Jigsaw dalam meningkatkan motivasi dan ketuntasan hasil belajar siswa pada materi senyawa hidrokarbon di kelas X-C SMA Negeri 1 Bontang. Jurnal Manajemen Dan Teknologi, 4(5), 586–597.

Kelly, S., Olney, A. M., Donnelly, P., Nystrand, M., & D’Mello, S. K. (2018). Automatically Measuring Question Authenticity in Real-World Classrooms. Educational Researcher, 47(7), 451–464. https://doi.org/10.3102/0013189X18785613

Kemmis, S. & Mc. Taggart, R. (1988). The Action Research Planner. Victoria: Deakin University Press.

Komang, N., Yunita, D., Ketut, N., Tristiantari, D., Dasar, J. P., & Ganesha, U. P. (2018). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Tgt Berbasis Kearifan Lokal Tri Hita Karana Terhadap Hasil Belajar. 1(2), 96–107.

Manizar, E. (2015). Peran Guru Sebagai Motivator dalam Belajar. Tadrib, 1(2).

Masni, H. (2015). Strategi Meningkatkan Motivasi Belajar Mahasiswa. Dikdaya, 5(1), 34–45.

Miles, B. Mathew dan Michael Huberman. (1992). Analisis Data Kualitatif Buku Sumber Tentang Metode-metode Baru. Jakarta: UIP

Nurfitriyanti, M. (2017). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau dari Kecerdasan Emosional. 7(2), 153–162.

Nurjaya, G. (2015). Pengembangan Bahan Ajar Metode Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Berbasis Pembelajaran Kooperatif Jigsaw untuk Meningkatkan Pemahaman dan Kemampuan Aplikatif Mahasiswa. JPI (Jurnal Pendidikan Indonesia), 1(2), 102–111. https://doi.org/10.23887/jpi-undiksha.v1i2.4490

Ridha, D. (2017). Faktor-Faktor Penyebab Rendahnya Motivasi Belajar Siswa dalam Proses Pembelajaran Matematika di Kelas V SD Negeri Garot Geuceu Aceh Besar. Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 2(4), 108–118. https://bit.ly/3xiiZKm

Slavin. (2008). Cooperative Learning (Cooperative Learning).Alih bahsa : Nurlita Yusron.. Bandung: Nusa Media

Solikha, E. (2018). Peningkatan Kemampuan Menghitung Volume Bangun Ruang Melalui Model Pembelajaan Kooperatif Tipe Jigsaw pada Siswa Kelas VI SDN Cangkringsari Sukodono. Urnal Tunas Bangsa, 5(1), 21–32.
Article Metrics
Abstract views: 2007
pdf downloads: 1918
Published
2021-08-31
How to Cite
Simaremare, J. A., & Thesalonika, E. (2021). PENERAPAN METODE COOPERATIF LEARNING TIPE JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR MAHASISWA. Jurnal Tunas Bangsa , 8(2), 113-133. https://doi.org/10.46244/tunasbangsa.v8i2.1642
Section
Articles