PENGGUNAAN MEDIA KARTU TEBAK KATA BERPASANGAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI JENIS-JENIS PEREKONOMIAN DALAM MASYARAKAT

(Penelitian Tindakan Kelas di Kelas V SDN Sindang I Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang)

  • Ria Kurniasari STKIP Sebelas April Sumedang
Keywords: Media Tebak kata berpasangan, meningkatkan hasil belajar, jenis-jenis usaha perekonomian masyarakat

Abstract

Penelitian ini diawali dari adanya masalah dalam pembelajaran di kelas V SDN Sindang I Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang. Dalam pembelajaran tersebut, proses pembelajaran yang berlangsung bersifat konvensional dan berpusat pada guru serta aktivitas siswa yang masih kurang, sehingga berdasarkan observasi awal pada hasil belajar siswa yang tuntas belajar terhadap indikator mengidentifikasi jenis-jenis usaha perekonomian dalam masyarakat, hanya sebagian kecil yang tuntas. Dengan demikian penelitian ini bertujuan meningkatkan hasil belajar siswa pada materi pembelajaran jenis-jenis usaha perekonomian dalam masyarakat di kelas V SDN Sindang I Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang. Penggunaan media pembelajaran kartu tebak kata berpasangan dipilih peneliti untuk mengatasi masalah tersebut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang rancangan prosedur penelitiannya mengacu pada Model Spiral Kemmis dan MC. Taggart. Teknik pengumpulan data penelitian yang digunakan adalah observasi, wawancara, catatan lapangan, dan tes dengan menggunakan instrumen pedoman observasi, pedoman wawancara, catatan lapangan dan soal tes. Sedangkan untuk validasi data, digunakan teknik member check, triangulasi, audit trial dan expert opinion. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media kartu berpasangan dapat meningkatkan kinerja guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa pada materi jenis-jenis perekonomian dalam masyarakat siswa kelas V SDN Sindang I Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arikunto, Suharsimi. (2005). Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Depdiknas, Dirjen Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah Direktorat Pembinaan TK dan SD. (2006). Pedoman Penyusunan KTSP SD. Jakarta: Badan Standar Nasional Pendidikan.

Dimyati dan Mudjiono. (1999). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Hanifah, Nurdinah. (2009). Classroom Action Research: Improving Teaching Social Studies Quality. Prosiding Konferensi Pendidikan Dasar Tingkat Internasional 2009. 228-232.

Hanifah, Nurdinah. (2010). “Model Pembelajaran IPS di Sekolah Dasar”. Ragam Model Pembelajaran di Sekolah Dasar. Bandung: UPI Press.

Kandar, Endang. (2009). Taksonomi Bloom. [online]. Tersedia: http://endang965.wordpress.com/2009/03/18/taksomoni-bloom/ [20 September 2015].

Lasmawan, Wayan. (2009). Pendidikan IPS di Sekolah Dasar. [online]. Tersedia: http://lasmawan.wordpress.com/2009/03/23/pendidikan -ips-di-sd/ [25 September 2015].

Moleong, Lexy J. (2010). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Sadirman, Arief S. dkk. (2006). Media Pendidikan (Pengertian, Pengembangan, dan Pemanfaatannya). Jakarta: PT Raja Grafindo Persada

Sanjaya, Wina. (2006). Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana.

Sapriya. (2008). Pendidikan IPS. Bandung: UPI Press.

Syah, Muhibbin. (2006). Psikologi Pendidikan: dengan Pendekatan Baru. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Syariffauzan. 2011. Model Pembelajaran Tebak Kata. http://syariffauzan.blogspot.com. (Diakses 2 Oktober 2015).

Sudjana, Nana. (2009). Penilaian Proses Hasil Belajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Sukirman, Dadang dan Nana Jumhana. (2006). Perencanaan Pembelajaran. Bandung: UPI Press.

Wibawa, Basuki dan Farida Mukti. (1992). Media Pengajaran. Jakarta: Depdikbud.

Wiriaatmadja, Rochiati. (2005). Metode Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Article Metrics
Abstract views: 481
PDF downloads: 769
Published
2015-12-31
How to Cite
Ria Kurniasari. (2015). PENGGUNAAN MEDIA KARTU TEBAK KATA BERPASANGAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI JENIS-JENIS PEREKONOMIAN DALAM MASYARAKAT : (Penelitian Tindakan Kelas di Kelas V SDN Sindang I Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang). Visipena, 7(2), 91-102. https://doi.org/10.46244/visipena.v7i2.314
Section
Articles