PENERAPAN METODE-METODE PEMBELAJARAN MENULIS DI SMA NEGERI SEKABUPATEN NAGAN RAYA

  • Ramli Universitas Syiah Kuala
Keywords: Metode Pembelajaran, Menulis

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan metode-metode
pembelajaran menulis di SMA Negeri sekabupaten Nagan Raya. Sumber data dalam penelitian ini adalah guru bidang studi Bahasa Indonesia di SMA Kabupaten Nagan
Raya tahun pelajaran 2013/2014 dari 4 sekolah, yaitu SMA Negeri 1 Jeuram, SMA
Negeri 2 Kuala, SMA Negeri 1 Beutong, dan SMK Negeri 1 Nagan Raya. Data diperoleh dengan cara melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif secara berurutan sesuai dengan rumusan masalah yang telah ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam pembelajaran menulis di Sekolah Menegah Atas di kabupaten Nagan Raya guru masih menggunakan metode ceramah sehingga suasana pembelajaran menulis menjadi tidak kondusif sehingga siswa menjadi pasif. Selain itu, berdasarkan hasil observasi ada juga sebagian guru sudah mulai menggunakan metode-metode pembelajaran yang mengaktifkan siswa dalam pembelajaran menulis. Hasil observasi pada guru di SMA 1 Nagan Raya berada pada kategori baik atau 70%. Selain itu, subjek penelitian lainnya berada pada kategori cukup dengan perincian, SMA Negeri 1 Beutong berada pada katagori baik atau 67,86%, SMA Negeri 2
Kuala berada pada kategori cukup atau 68,75%, SMK Negeri 1 Nagan Raya berada pada kategori cukup atau 67,86%. Dengan kata lain, penggunaan metode-metode pembelajaran menulis di SMA kabupaten Nagan Raya berada pada kategori cukup. Adapun metode yang dominan diterapkan dalam pembelajaran menulis di sekolah menengah kabupaten Nagan Raya meliputi metode field trip, metode pengamatan objek langsung. Guru menghadapi berbagai bentuk kendala dalam menerapkan metode-metode pembelajaran menulis. Kendala tersebut meliputi terbatasnya media pembelajaran menulis, kurangnya kegiatan pelatihan penerapan metode-metode pembelajaran menulis, dan tidak adanya motivasi siswa untuk menulis. Diharapkan penerapan metode pembelajaran menulis mampu menjadikan siswa tidak hanya mengetahui ilmu-ilmu tentang menulis, tetapi juga lebih penting adalah menjadikan para siswa terampil dan kreatif dalam menulis.

References

Akhadiah, dkk. 1999. Menulis I. Jakarta:Universitas Terbuka.

Alwasilah, A. Chaedar dan Senny Suzanna Alwasilah. 2007. Pokoknya Menulis: Cara Baru Menulis dengan Metode Kolaborasi. Bandung: Kiblat.

Arikunto, Suharsimi. 2003. Prosedur Penelitian: Pendekatan dan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Darmadi, Hamid. 2011. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Djamarah, Syaiful Bahri. 2000. Guru dan Anak Didik dalam Interaksi Edukatif. Jakarta: Rineka Cipta.

Djamarah, Syaiful Bahri dan Aswan Zain. 2006. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Faturrahman Pupuh dan M. Sabri Sutikno. 2007. Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Refika Aditama.

Hernowo. 2003. Andaikan Buku Itu Sepotong Pizza. Kaifa: Bandung.

Moleong, Lexy. 2007. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Muslich, Masnur. 2009. Tata Bentuk Bahasa Indonesia. Jakarta Timur: PT Bumi Aksara.

Sabri, Ahmad. 2007. Strategi Belajar Mengajar Micro Teaching. Jakarta: Quantum Teaching.

Sapani, Suardi, dkk. 1997. Teori Pembelajaran Bahasa. Jakarta: Depdikbud. Semi, M. Atar. 2007. Dasar-Dasar Keterampilan Menulis. Bandung:Angkasa.

Siswantoro. 2005. Metode Penelitian Sastra Analisis Psikologis. Surakarta: Muhammadiyah University Press.

Sugiyono. 2008. Model Penelitian Kualitatif, dan R dan D. Bandung: Bumi Aksara.

Suyatno. 2004. Teknik Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia. Surabaya: SIC.

SyafiĆ¢ie, Imam. 1988. Retorika dalam Menulis. Jakarta:Depdikbud.

Tarigan, Henry Guntur. 1994. Menulis Sebagai Suatu Keterampilan. Bandung: Angkasa.

Willis, J. 2004. A Framework for Task-Based Learning. Edinburgh: Longman.

Article Metrics
Abstract views: 2758
pdf downloads: 958
Published
2014-01-31
How to Cite
Ramli. (2014). PENERAPAN METODE-METODE PEMBELAJARAN MENULIS DI SMA NEGERI SEKABUPATEN NAGAN RAYA. Jurnal Metamorfosa , 2(1), 73-99. Retrieved from https://ejournal.bbg.ac.id/metamorfosa/article/view/100
Section
Articles