PENERAPAN MODEL GROUP INVESTIGATION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA KELAS VII1 SMP NEGERI 17 BANDA ACEH DALAM MENGANALISIS STRUKTUR TEKS EKSPOSISI

  • Rika Kustina STKIP Bina Bangsa Getsempena
  • Arihan Widowati STKIP Bina Bangsa Getsempena
Keywords: Model Group Investigation, Peningkatan Kemampuan Siswa, Analisis Teks Eksposisi

Abstract

Penelitian yang berjudul “Penerapan Model Group Investigation untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa Kelas VII1 SMP Negeri 17 Banda Aceh dalam Menganalisis Struktur Teks Eksposisi” bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas VII1 SMP Negeri 17 Banda Aceh dalam menganalisis struktur teks eksposisi dengan penerapan model group investigation dan mendeskripsikan bagaimanakah model group investigation diterapakan. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes dan nontes. Berdasarkan teknik tersebut diperoleh hasil sebagai berikut. Siklus I, untuk hasil belajar siswa tentang analisis teks eksposisi diperoleh nilai rata-rata sebesar 69,81 dengan rincian siswa yang tuntas belajar sebanyak 16 siswa (59,25%) dari 27 siswa, sehingga siswa yang tidak tuntas berjumlah 11 siswa (40,74%). Selanjutnya, pada bagian hasil pengamatan aktivitas siswa selama pembelajaran menggunakan model group investigation diperoleh skor rata-rata 3,38 (67,5%) dan pada pengamatan aktivitas guru diperoleh skor rata-rata 3,66 (73,33%) yang keduanya berada pada kategori baik. Berikutnya, pada siklus II, hasil belajar analisis teks eksposisi diperoleh nilai rata-rata sebesar 82,40 dengan rincian siswa yang tuntas belajar sebanyak 25 siswa (92,59%). Selanjutnya, pada bagian hasil pengamatan aktivitas siswa selama pembelajaran menggunakan model group investigation diperoleh skor rata-rata 4,5 (90%) dan pada pengamatan aktivitas guru diperoleh skor rata-rata 4,54 (90,90%) yang keduanya berada pada kategori sangat baik. Dengan demikian, berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan penerapan model group investigation dapat meningkatkan kemampuan hasil belajar siswa kelas VII1 SMP Negeri 17 Banda Aceh dalam menganalisis teks eksposisi.

References

Asma, Nur. 2006. Model Pembelajaran Kooperatif. Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi .

Kartika. 2013. Bagian Dari Teks Eksposisi. Jurnal Pendidikan. (Online) (https://www.google.co.id/#q=bagianbagian+dari+teks+eksposisi.html) Diakses Pada Tanggal 30 November 2013.

Rusman, N.2010.Strategi Belajar Mengajar Biologi.Malang:Universitas Negeri Malang.

Santana, Septiawan.2007.Menulis Ilmiah Metode Penelitian Kualitatif.Jakarta:Esacta.

Trianto.2009.Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif.Jakarta:Prenada Media Group.

Winarto, Paulus Budi.2013.Teknik Pembelajaran Bahasa Indonesia yang Inovatif. Jurnal Pendidikan. (Online) (http://smp-pendowo.tarakanita.or.id/). Diakses Pada Tanggal 10 Desember 2013.

Zabadi, Fairul, dkk.2013. Bahasa Indonesia Wahana Pengetahuan. Jakarta:Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Article Metrics
Abstract views: 71
pdf downloads: 74
Published
2015-01-31
How to Cite
Rika Kustina, & Arihan Widowati. (2015). PENERAPAN MODEL GROUP INVESTIGATION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA KELAS VII1 SMP NEGERI 17 BANDA ACEH DALAM MENGANALISIS STRUKTUR TEKS EKSPOSISI. Jurnal Metamorfosa , 3(1), 13-24. Retrieved from https://ejournal.bbg.ac.id/metamorfosa/article/view/120
Section
Articles