ANALISIS NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL DIANTARA ASA, CINTA DAN CINTA KARYA ISA ELFATH

  • Isthifa Kemal STKIP Bina Bangsa Getsempena
  • Rena Fitri STKIP Bina Bangsa Getsempena
Keywords: Analisis, Pendidikan Karakter, Novel

Abstract

Penelitian ini berjudul “ Analisis Nilai Pendidikan karakter dalam Novel Diantara Asa, Cita dan Cinta Karya Isa Elfath”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apa sajakah nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam novel Diantara Asa, Cita dan Cinta Karya Isa Elfath, jadi tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam novel Diantara Asa, Cita dan Cinta Karya Isa Elfath. Sumber data penelitian ini adalah novel Diantara Asa, Cita dan Cinta yang diterbitkan oleh MCC (Moslem Creative Centre) Simpang Tiga, Kab. Bener Meriah yang berjumlah tiga belas judul cerita. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik penelitian yang digunakan adalah kajian dokumen atau studi kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai-nilai pendidikan karakter yang lebih banyak dijumpai di dalam novel Diantara Asa, Cita dan Cinta adalah nilai karakter religius dan nilai karakter peduli sosial. Nilai pendididkan karakter yang terdapat dalam novel Diantara Asa, Cita dan cinta berjumlah 12 dari 18 nilai pendididkan karakter. Nilai karakter tersebut adalah nilai religius, nilai toleransi, nilai kerja keras, nilai rasa ingin tahu, nilai semangat kebangsaan, nilai cinta tanah air, nilai menghargai prestasi, nilai demokratis/bersahabat, nilai cinta damai, nilai gemar membaca, nilai peduli sosial, dan bertanggung jawab.

References

Adisusilo, Sutarjo. 2012. Pembelajaran Nilai-Karakter Konstruktivisme dan VCT Sebagai Inovasi Pendekatan Pembelajaran Afektif. Jakarta: PT. Raja Grapindo Persada.

Aziz, Hamka Abdul. 2011. Pendidikan Karakter Berpusat pada Hati Aklak Mulia Pondasi Membangun Karakter Bangsa. Jakarta: Al-Mawardi Prima.

Elfath, Isa. 2012. Diantara Asa, Cita dan Cinta. Aceh: Moslem Creative Center.

Fadillah, Muhammad dan Lilif Mualifatu Kholida. 2013. Pendidikan Karakter Anak Usia Dini: Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Fitri, Agus Zaenul. 2012. Pendidikan Karakter Berbasis Nilai & dan Etika. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Kemdiknas. 2011. Pedoman Pelaksanaan Pendidikan Pendidikan Karakter Berdasarkan Pengalaman di Satuan Pendidikan Rintisan. Jakarta.

Kesuma, Dharma. 2012. Pendidikan Karakter Teori dan Praktek di Sekolah. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Kountorur, R. 2005. Metode Penelitian untuk penulisan skripsi dan tesis. Jakarta: Jakarta Press.

Maunah, Binti. 2009. Landasan Pendidikan. Yogyakarta: Penerbit Teras.

Noor, Rohimah M. 2011. Pendidikan Karakter Berbasis Sastra: Solusi Pendidikan Moral yang Efektif. Jogjakarta: Ar-ruzz Media.

Nurgiyantoro, Burhan. 2005. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

, Burhan. 2002. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada Press.

Samani, Muchlasdan Hariyano. 2012. Konsep dan Model Pendididkan Karakter. Bandung: PT Rosda Karya.

Saptono. 2011. Dimensi-dimensi Pendidikan Karakter Wawasan, Strategi, dan langkah praktis. Jakarta: Erlangga.

Siswanto, Wahyudi. 2008. Pengantar Teori Sastar. Jakarta: PT Grasindo.

Sutarni, Sri dan Sukardi. 2008. Bahasa Indonesia 2. Pustaka Nasional: Katalog dalam Terbitan.

Syah, Muhibbin. 2013. Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru. Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Thohirin. 2013. Metode Penelitian Kualitatif dalam Pendidikan dan Bimbingan Konseling. Jakarta: Raja Wali pers.

Zubaedi. 2012. Desain Pendidikan Karakter Konsepsi dan Aplikasinya dalam Lembaga Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media.

Zuriah, Nurul. 2008. Pendidikan Moral dan Budi Pekerti dalam Perspektif Perubahan. Jakarta: Bumi Aksara.

Article Metrics
Abstract views: 1074
pdf downloads: 795
Published
2015-07-31
How to Cite
Isthifa Kemal, & Rena Fitri. (2015). ANALISIS NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL DIANTARA ASA, CINTA DAN CINTA KARYA ISA ELFATH. Jurnal Metamorfosa , 3(2), 45-57. Retrieved from https://ejournal.bbg.ac.id/metamorfosa/article/view/131
Section
Articles