PENGGUNAAN MEDIA KARTU KATA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK KELOMPOK B TK BUNGONG SELEUPOK UNIVERSITAS SYIAH KUALA BANDA ACEH

  • Rika Kustina STKIP Bina Bangsa Getsempena
Keywords: Kartu Kata, Peningkatan Kemampuan Berbicara.

Abstract

Salah satu aspek pembelajaran bahasa yang memegang peranan penting pada perkembangan anak usia dini adalah keterampilan berbicara Penelitian ini berjudul Penggunaan Media Kartu Kata dalam Meningkatkan Kemampuan Berbicara Anak Kelompok B TK Bungong Seleupok Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Permasalahan yang diungkapkan dalam penelitian ini adalah apakah penggunaan media kartu kata dapat meningkatkan kemampuan berbicara anak kelompok B TK Bungong Seleupok Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemampuan berbicara anak dengan penggunaan media kartu kata pada kelompok B TK Bungong Seleupok Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang meliputi 2 siklus. Tiap-tiap siklus dilakukan secara terstruktur mulai dari tahapan (1) perencanaan, (2) tindakan, (3) observasi, dan (4) refleksi. Data penelitian diambil melalui observasi, instrumen observasi berisi aspek-aspek kriteria aktifitas anak terkait dengan penggunaan media kartu kata yang berlangsung dalam PBM. Selanjutnya, data dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan hasil analisis data dalam penelitian iniĀ  dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan media kartu kata, kemampuan berbicara anak meningkat sebesar 36%. Pada siklus I, nilai rata-rata yang diperoleh anak sebesar 48% sedangkan pada siklus II, hasil yang dicapai sebesar 84%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media kartu kata dapat meningkatkan keterampilan berbicara anak khususnya anak kelompok B TK Bungong Seleupok Universitas Syiah Kuala Banda Aceh.

References

Alisuf Sabri, (2001). Psikologi Pendidikan Berdasarkan Kurikulum Nasional, Jakarta; Rineka Cipta
Arikunto, Suharsimi. (2009). Penelitian Tindakan Kelas, Jakartag; Bumi Aksara
Dimyati (2009). Belajar dan Pembelajaran, Jakarta; Rineka Putra
Moeloeng, Lexy. (2000). Metode Penelitian Kualitatif, Bandung; Rosda Karya
Mustaqim & Abdul Wahid. (1991). Psikologi Pendidikan, Jakarta; Rineka Putra
Muhibbin Syah, (2004). Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru, Bandung; Rosda Karya.
Rustam, Mum Dilarto. (2004). Penelitian Tindakan Kelas, Jakarta, Direktorat Pembinaan Pendidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi.
Sumadi Suryabrata (2004), Metodologi Penelitian, Jakarta; Raja Grasindo Persada.
Suhartono. (2005). Pengembangan Keterampilan Bicara Anak Usia Dini, Jakarta: Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi.
Thabrani Rusyam dkk (1989), Pendekatan Dalam Proses Belajar Mengajar, Bandung; Remaja Karya
Undang-Undang RI No. 20 Tahun 2003-2006 Tentang Sisdiknas, Bandung; Citra Umbara
Article Metrics
Abstract views: 68
pdf downloads: 332
Published
2014-01-31
How to Cite
Rika Kustina. (2014). PENGGUNAAN MEDIA KARTU KATA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK KELOMPOK B TK BUNGONG SELEUPOK UNIVERSITAS SYIAH KUALA BANDA ACEH. Jurnal Metamorfosa , 2(1), 35-42. Retrieved from https://ejournal.bbg.ac.id/metamorfosa/article/view/95
Section
Articles